Muhammadiyah Lampung - Persyarikatan Muhammadiyah

 Muhammadiyah Lampung
.: Home > Berita > PWPM: Cagub Jangan Hanya Dekati Rakyat Saat Kampanye Saja

Homepage

PWPM: Cagub Jangan Hanya Dekati Rakyat Saat Kampanye Saja

Selasa, 13-03-2018
Dibaca: 811

Rapim II Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Lampung pada 9-10 Maret lalu. Foto radarlampung

 

Lampung.muhammadiyah.or.id – Jelang pilgub Lampung 2018, Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah (PWPM) Lampung mengeluarkan beberapa pernyataan sikap. Hal itu seperti rekomendasi hasil Rapat Pimpinan (Rapim) II Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah pada 9-10 Maret lalu di Bandarlampung.

 

Ketua PWPM Lampung Abdurrohman Sholeh mengatakan, selain membahas pergantian kepemimpinan dan kebijakan internal, juga telah menghasilkan gagasan dan rekomendasi untuk para calon pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung di pilkada 2018.

 

“Pemuda Muhammadiyah berharap para cagub bersaing secara sehat, menang memimpin, kalah membantu. Para cagub jangan hanya saat kampanye dekat dengan rakyat, tetapi jika terpilih juga harus dekat dengan rakyat,” terangnya dalam keterangan pers, Senin (12/3).

 

Para cagub, lanjut dia, siapapun yang terpilih harus memprioritaskan program perluasan lapangan pekerjaan, penanggulangan kemiskinan, infrastruktur, pengendalian harga dan masalah keamanan.

 

Selain itu, pasangan calon nantinya harus menjadikan pemuda sebagai ‘subyek’ pembangunan di Lampung, bukan menjadikannya obyek pembangunan.

 

“Diantara bentuk implementasi kebijakannya adalah pelibatan pemuda pada pemberdayaan masyarakat. Penguatan kewirausahaan pemuda, fasilitasi pengembangan potensi dan prestasi pemuda serta memberi ruang secara luas bagi jiwa kepeloporan dan kepemimpinan kaum muda,” ujarnya.

 

Tak kalah penting adalah pasangan cagub dan cawagub haruslah mampu menjadi sosok teladan utama bagi generasi muda.

 

“Mampu menjadi teladan dalam setiap tutur kata dan perilaku kepemimpinanya, bisa menjadi idola kaum muda hal ketinggian dan kebaikan akhlak, moral etika, kepedulian dan visi kemanusiaannya,” pungkasnya. (*)

 

Sumber: Radarlampung.co.id


Tags: Pemuda Muhammadiyah
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website